Mantan Mendagri Dijadwalkan ke Bengkalis Hadiri Rakor Pemda 2015

Mantan Mendagri Dijadwalkan ke Bengkalis Hadiri Rakor Pemda 2015 Teks foto: Muhammad Ryaas Rasyid

BENGKALIS–Mantan Menteri Dalam Negeri dan Otonomi Daerah, Muhammad Ryaas Rasyid dijadwalkan akan ke Bengkalis guna menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkalis 2015, Kamis (9/4/2015).

Kepala Bagian Humas Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Johansyah Syafri membenarkan rencana kedatangan mantan tim perumus Rancangan Undang-Undang Pemerintahan Daerah yang disahkan menjadi Undang-Undang Nomor 22 Tahun 1999 tentang Pemerintahan Daerah Kementerian Dalam Negeri (Kemdagri) ini, akan menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkalis 2015.

 “Benar, beliau memang dijadwal hadir Rakor Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkalis 2015 yang dilaksanakan Bagian Tata Pemerintahan (Tapem) Sekretariat Daerah Bengkalis,” jelas Johan, Selasa (7/4/2015).

Namun, Johan belum dapat memberikan rincian kegiatan yang akan dilaksanakan di ruang rapat lantai IV Kantor Bupati Bengkalis tersebut.  Tapi, sambung Johan, pada Rakor yang mengambil tema ‘Penyelenggaraan Pemerintah Daerah yang Effektif’ dan diikuti kepala desa se-Kabupaten Bengkalis tersebut, Bupati H Herliyan Saleh  juga akan hadir.

“Secara detail Bagian Humas belum memperoleh informasi rinci dari Bagian Tapem sebagai penyelenggara kegiatan Rakor tersebut. Secepatnya akan saya informasikan kepada teman-teman wartawan kalau bahan-bahan Rakor sudah diberikan Bagian Tapem,” pungkas Johan.


Baca Juga


Tulis Komentar