Sekda Ingatkan OPD Percepat Realisasi Kegiatan

Sekda Ingatkan OPD Percepat Realisasi Kegiatan Teks foto: Plt Sekda, H Arianto ketika membuka UED/K-SP di Mandau.

BENGKALIS – Seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) diingatkan agar mempercepat realisasi kegiatan yang sudah tertuang di APBD 2017. Untuk itu, pimpinan pada masing-masing perangkat daerah secara berjenjang hendaknya selalu melakukan monitoring dan evaluasi sesuai dengan kewenangannya.

“Kita sekarang sudah berada pada pertengahan triwulan kedua. Harapan Pemerintah Daerah, agar seluruh Dinas dan Badan memaksimalkan lagi realisasi kegiatan pada triwulan kedua ini. Kalau bisa sekarang kerjakan sekarang, jangan menunggu bulan berikutnya,” ujar Plt. Sekretaris Daerah, H Arianto kepada wartawan, Senin (15/5/2017).

Sekedar mengingatkan kembali, sambung Arianto, Bupati Bengkalis Amril Mukminin saat memimpin rapat dengan TAPD (Tim Anggaran Pemerintah Daerah,red) juga memerintahkan hal yang sama. Bupati tidak henti-hentinya mengingatkan soal percepatan realisasi kegiatan karena hal itu terkait dengan tolok ukur kinerja Pemerintah Daerah. Tidak hanya itu, realisasi kegiatan juga memiliki efek ganda (multiflier effect,red), yaitu semakin cepat terealisasi semakin cepat pula manfaatnya dirasakan oleh masyarakat.

“Secara berjenjang pimpinan pada masing-masing SKPD ini perlu memonitoring bawahannya dan lakukan evaluasi. Apa saja kegiatan yang bisa dilaksanakan, bagaimana persiapannya dan apa kendalanya. Kalau ada kendala segera carikan solusi jangan didiamkan,” kata Arianto.

Terkait kegiatan yang tak mungkin dilaksanakan, Arianto mengatakan, sejauh ini belum ada laporan dari SKPD. Memang ada rencana kegiatan yang diberi tanda bintang, tapi bukan berarti kegiatan itu tidak bisa dilaksanakan. “Tanda bintang ini artinya, bisa dilaksanakan kalau anggarannya ada. Kalau ternyata nanti ada rasionalisasi anggaran, tentu harus ada kegiatan yang kita pending. Tapi kalau tidak ada ya kita lanjutkan,” katanya.

Saat ditanya apakah sudah ada daftar rekapitulasi kegiatan yang diberi tanda bintang, Arianto mengatakan sampai saat ini belum ada. Namun, pihaknya sudah menyampaikan ke masing-masing SKPD agar membuat daftar tersebut. “Kebetulan besok (Selasa,red) saya akan memimpin rapat TAPD. Nanti akan kita bahas lagi apakah sudah ada tindak lanjut dari masing-masing SKPD,” ujar Arianto.***


Baca Juga


Tulis Komentar