Bengkalis Raih WTP 5 Kali Berturut-turut

Bengkalis Raih WTP 5 Kali Berturut-turut Teks foto: Bupati Bengkalis, Amril Mukminin dan Ketua DPRD Bengkalis, Abdul Kadir bersama BPK-RI Perwakilan Riau usai menyerahkan LHP atas LKPD 2017, Rabu (6/6/2018).

PEKANBARU-Setelah dilakukan pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2017, Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI) Perwakilan Riau, menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Bengkalis berhak kembali menyandang gelar Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang kelima kali berturut-turut sejak tahun 2012.

Hal itu disampaikan Kepala BPK-RI Perwakilan Provinsi Riau, lewat sambutan tertulis yang dibacakan Kepala Subauditorat Riau 2, Joni Indra Kencana, dalam acara penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP), di ruang pertemuan lantai II kantor BPK RI, Jalan Sudirman, Pekanbaru, Rabu (6/6/2018).

Bupati Bengkalis Amril Mukminin bersama Ketua DPRD Bengkalis, H Abdul Kadir yang menghadiri langsung kegiatan tersebut merasa sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Tim Audit dari BPK yang telah bekerja sepenuh hati dalam memeruksa Laporan Keuangan Pemerintah Kabupaten Bengkalis.

“Ini juga tak terlepas dari kerja sama dan kerja keras kita semua di Pemerintah Kabupaten Bengkalis, baik dari anggota DPRD sebagai pengawas anggaran maupun kita yang merealisasikan berbagai kegiatan,” Kata Bupati Amril.

Kendati Kabupaten Bengkalis mendapat gelar WTP, lanjut Bupati Amril, namun dari berbagai catatan yang diberikan oleh tim BKP RI untuk perbaikan, akan ditindak lanjuti dengan baik untuk tahun-tahun berikutnya agar lebih sempurna.

“Disamping ini merupakan prestasi bagi Pemerintah Kabupaten Bengkalis, prestasi WTP ini harus kita jaga dengan melakukan perbaikan-perbaikan agar kekurangan dan kesilapan atas LKPD yang kita serahkan dapat kita perbaiki di tahun yang akan datang,” sebutnya.

Lebih lanjut Bupati Amril mengajak seluruh pemangku kepentingan menyelaraskan opini WTP ini, sebagai salah satu motivasi untuk mempercepat keberhasilan peningkatan kemajuan, kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat di daerah ini. 

Tak kalah penting, pencapaian gelar Opini WTP yang kelima harus menjadi cambuk dan pemicu bagi seluruh Aparatur Sipil Negara di Negeri Junjungan, untuk bekerja lebih baik mentaati segala kentuan.

Kegiatan yang dimulai dengan penandatanganan berita acara serah terima LHP kepada Ketua DPRD Bengkalis dan Bupati Bengkalis ini, turut dihadiri Ketua Tim Audit LKPD Bengkalis, Tasniawati dan sejumlah pejabat BPK-RI Perwakilan Provinsi Riau.

Sementara dari Pemerintah Kabupaten Bengkalis seperti, Sekda Bengkalis, H Bustami HY, Asisten Administrasi Umum, H TS Ilyas, Plt Inspektur Kabupaten Bengkalis, Suparjo, Kepala BPKAD, Aulia, Kepala Bapenda, H Imam Hakim, Kepala Bappeda, H Jondi Indra Bustian, Sekretaris DPRD Bengkalis, Radius Akima, Plt Kepala Dinas Kesehatan, Supardi, Plt Kepala PUPR H Tajul Mudaris dan sejumlah pejabat lainnya, turut mendampingi Bupati Bengkalis dan Ketua DPRD Bengkalis.***


Baca Juga


Tulis Komentar