Tahun Ini, Jalan Balai Raja Menuju Desa Dibangun

Tahun Ini, Jalan Balai Raja Menuju Desa Dibangun Teks foto: Musrenbang tingkat Kecamatan Pinggir
PINGGIR -Tahun 2020 ini, Pemerintah Kabupaten Bengkalis akan membangun Jalan Balai Raja menuju Desa Petani Kecamatan Pinggir. Anggaran yang dialokasikan mencapai Rp40 miliar.

Pembangunan peningkatan Jalan Balai Raja merupakan kegiatan atau program strategis Pemerintah Kabupaten Bengkalis.

"Pada tahun ini juga telah dianggarkan pembangunan jalan strategis di Pinggir, seperti pembangunan Jalan Balai Raja menuju Desa Petani sebesar Rp40 miliar," ungkap Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat, Hj Umi Kalsum saat membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Pinggir, Selasa (18/2/2020).

Kemudian menurut Umi, secara menyeluruh, Kecamatan Pinggir mendapatkan kucuran dana pembangunan sebesar Rp93,83 miliar tahun ini.

Dana yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Bengkalis Tahun Anggaran 2020 tersebut diperuntukkan untuk berbagai sektor seperti, infrastruktur jalan, perumahan, pemukiman, pendidikan, kesehatan dan lain sebagainya.

Masih terkait infrastruktur jalan, tahun ini ada peningkatan Jalan Gajah Mada (Mandau) menuju batas Kecamatan Pinggir sebesar Rp50 miliar.

"Lalu, peningkatan jalan dari Simpang Gajah Mada menuju kilo meter 3 sebesar Rp28 milir, " terang Umi lagi.

Selain itu, sebagai bentuk perhatian Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis, wilayah yang di kepalai Camat Azuar ini akan menerima Rp10,2 miliar untuk pembangunan rumah layak huni.

Baca Juga


Tulis Komentar