Senin, Forum CSR Bengkalis Dilaunching Secara Virtual

Senin, Forum CSR Bengkalis Dilaunching Secara Virtual Teks foto: Rinto Sekretaris Bappeda Bengkalis
BENGKALIS-Sekretaris Bappeda Kabupaten Bengkalis Rinto SE mengatakan Forum Corporate Social Responsibility (CSR) Kabupaten Bengkalis akan di lauching secara virtual, Senin 6 Juli 2020 mendatang.

Menurut Sekretaris, selain launching dan pengaktifan kembali Forum CSR diwaktu bersamaan akan digelar Forum Group Discussion (FGD) dengan menghadirkan narasumber berkompeten bidang CSR.

Dua narasumber itu masing-masing Emri Juli Harnis Kepala Bappeda Provinsi Riau sekaligus Kordinator CSR Riau dan Azizon Nurza mantan aktivitis dan peraih CSR Award. Azizon juga seseorang yang sudah banyak berkecimpung di sejumlah perusahaan.

"Pengaktifan ini sebenarnya kita ingin melakukan launching secara langsung, karena kondisi covid kita akan laksanakan launching dan FGD sebagian Virtual dan langsung di Bappeda, "terang Rinto, Kamis 2 Juli 2020.

Sebenarnya, kata Rinto, Forum CSR sudah ada sejak Tahun 2011 lalu. Namun, forum ini vakum selama 5 tahun sejak 2015. Atas inisiasi DPRD Bengkalis mengundang sejumlah perusahaan dan Pemerintah Bengkalis, Forum CSR kembali diaktifkan.

Ia membeberkan, saat ini sudah 66 perusahaan bergabung menjadi keanggotaan CSR. CSR sendiri beranggotakan semua pihak pemangku kepentingan diantaranya eksekutif, legislatif, perguruan tinggi, organisasi profesi dan perusahaan.

"Kita ingin gaungkan kembali Forum CSR di kabupaten Bengkalis dan sekaligus merangkul semua perusahaan yang dulunya aktif dan yang belum pernah aktif akan kita rangkul, "pungkasnya.

Baca Juga


Tulis Komentar