Senin, 02 Oktober 2023 | 19:18:55 WIB | Dibaca : 0 Kali

Bappeda Gelar Rapat Bahas Persiapan Verifikasi Online I-SIM for Regencies 2023

Editor : Zulkarnaen - Reporter : Ismail - Fotografer : Ismail
Bappeda Gelar Rapat Bahas Persiapan Verifikasi Online I-SIM for Regencies 2023 Teks foto:

BENGKALIS – Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui Bappeda menggelar rapat koordinasi bersama perangkat daerah lainnya guna persiapan verifikasi dan wawancara I-SIM for Regencies 2023. Rapat berlangsung di ruang Zahari Lantai II Bappeda Bengkalis, Senin (2/10/2023).

Rapat dipimpin oleh Sekretaris Bappeda Bengkalis Syahrudin didampingi Kabid Pemerintahan dan Pembangunan Manusia Muhammad Ikhwan Syuhada. Sementara peserta yang hadir berdasarkan undangan berasal dari Perangkat Daerah, Koordinator Forum TJSP dan Perguruan Tinggi total sebanyak 35 peserta.

Program I-SIM for Regencies merupakan program bersama antara APKASI, Surveyor Indonesia dan KPPOD, dimana pemerintah kabupaten dapat mengungkapkan data dan mendapatkan hasil pemeringkatan untuk mengakselerasi performa capaian tersebut. Dari hasil verifikasi data ini, nantinya akan dilakukan pemeringkatan champion grade terhadap capaian SDG’s.

Mengawali pertemuan tersebut, Sekretaris Bappeda Bengkalis Syahrudin melakukan absensi terhadap undangan yang hadir. Berdasarkan absensi tersebut, masih ada beberapa peserta yang tidak atau belum hadir. Sambil menunggu, Syahrudin menyampaikan maksud dan tujuan rapat pada hari ini. Selain menjelaskan secara singkat tentang program  I-SIM for Regencies 2023, Syahrudin juga menjelaskan tentang pentingnya rapat ini agar semua pihak yang terlibat, memiliki persamaan persepsi dan bahasa terkait dengan data-daya yang sudah diisi sesuai dengan form yang sudah diberikan oleh tim penilai.

“Disamping itu, kita juga nantinya akan dimintakan penjelasan, klarifikasi dan capaian terkait dengan program unggulan Pemerintah Kabupaten Bengkalis yang dalam hal ini kita sudah memilih untuk mengemukakan program unggulan di Dinas Sosial Kabupaten Bengkalis, KBS,” ujarnya.

Untuk itu, sambung Syahrudin, kepada Dinas Sosial diharapkan bisa sama-sama menelaah kembali program KBS ini termasuk diantaranya adalah melakukan updating terkait dengan ketersediaan data maupun data capaian dari program KBS sampai dengan saat ini.

“Karena program yang kita tetapkan untuk dinilai pada tahun ini, maka tentu saja perhatian akan lebih difokuskan pada keberhasilan atau upaya kita untuk menyampaikan bahwa KBS ini memang berhasil dan mencapai sasarannya,” kata Syahrudin lagi. 

Dalam kesempatan itu, Kabid Pemerintahan dan Pembangunan Manusia Muhammad Ikhwan Syuhada menambahkan, berdasarkan data yang diinput oleh Perangkat Daerah, masih ada data-data yang belum terisi. Diharapkan kepada perangkat daerah terkait agar mempersiapkan data dimaksud saat proses verifikasi dan wawancara nantinya.

Berdasarkan surat dari APKASI, proses verifikasi dan wawancara dilakukan secara daring online pada hari Selasa (3/10/2023) mulai pukul 09.00 WIB sampai selesai.***