BENGKALIS – Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) menggelar Forum Grup Diskusi (FGD) yang membahas tentang asumsi dan proyeksi pendapatan 2024. Pertemuan yang berlangsung di ruang Zahari Lantai II tersebut dibuka oleh Kepala Bappeda Bengkalis, Rinto.
Selain Rinto, turut hadir dalam kesempatan itu Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Bengkalis Johansyah Syafri, Tenaga Ahli Bupati Suparjo dan Mustafa Kamal, Kepala Bapenda Bengkalis Syahruddin, para pejabat adminstrator mewakili sejumlah perangkat daerah, serta pejabat struktural dan fungsional Bappeda Bengkalis.
Mengawali pertemuan tersebut, Rinto mengatakan rapat yang digelar saat ini merupakan salah satu agenda dari tahapan penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2024 yang mempedomani tata cara penyusunan RKPD pada Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 tahun 2017 tentang Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 tahun 2017.
“Salah satu agenda penyusunan adalah membahas bersama asumsi dan proyeksi pendapatan tahun 2024 sebagai pedoman perumusan kebutuhan kerangka pendanaan prioritas pembangunan daerah tahun 2024,” ujarnya.
Masih menurut Rinto, selain dari itu pihaknya juga sudah menyiapkan matriks penyusunan pagu anggaran yang harus diisi oleh masing-masing SKPD. Rinto menekankan, penyusunan pagu anggaran untuk tahun anggaran 2024 hendaknya benar-benar berdasarkan kebutuhan.
Hal senada juga disampaikan oleh Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Bengkalis Johansyah Syafri. Ia menyarankan, agar proses evaluasi untuk kegiatan-kegiatan yang telah dilaksanakan bisa berjalan dengan baik, maka untuk kegiatan yang bisa dilaksanakan di awal tahun, maka sebaiknya dilakukan diawal tahun.
“Seperti kegiatan bimtek, sosialisasi dan pelatihan, itu sebaiknya dilakukan diawal tahun. Jadi ada waktu untuk melakukan evaluasi pada tahun itu juga dan apa yang harus dilakukan untuk tahun berikutnya,” saran pria yang akrab disapa Johan ini.
Dalam kesempatan itu, Kepala Bapenda Bengkalis Syahruddin memaparkan target dan realisasi anggaran tahun 2021 hingga 2022, serta target tahun 2023. Asumsi pendapatan tahun 2024, serta persentase kenaikan tahun 2023 dan tahun 2024.***
Baca Juga
BENGKALIS -Rapat Koordinasi bersama Gubernur Riau dan Bupati/Walikota se-Provinsi Riau, di Ruang Rapat Melati Kantor Gub
BENGKALIS- Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Selasa (15/4) menghadiri rapat bersama DPRD dan Badan Pembentukan Peraturan D
BENGKALIS- Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Bengkalis, Rabu (9/4) menggelar rapat Perubahan Renc
BENGKALIS- Di hari kedua kerja pasca cuti lebaran Syawal 14476 H, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) K