Bappeda Bengkalis Percepat Proses Tahapan RKPD Tahun 2025

Bappeda Bengkalis Percepat Proses Tahapan RKPD Tahun 2025 Teks foto: Kepala Bappeda kabupaten Bengkalis Rinto,SE,.M.Si

BENGKALIS -Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Bengkalis terus menggesa proses perencanaan RKPD Pemerintah Kabupaten Bengkalis Tahun 2025. Bulan Maret mendatang, RKPD tersebut ditargetkan rampung.

Kepala Bappeda kabupaten Bengkalis Rinto mengungkapkan, pihaknya mempercepat proses perencanaan Tahun 2025 dalam rangka menyikapi adanya Pemilu legislatif dan Pilpres 14 Februari 2024. Kemudian katanya, percepatan proses itu juga mensiasati datangnya bulan suci Ramadan pada Maret 2024.

"Dalam rangka menyikapi adanya Pemilu legislatif dan Pilpres pada 14 Februari 2024 dan kita memaklumi Ramadan di awal Maret, makanya kami Bappeda mensiasati dengan mempercepat proses perencanaan 2025,"kata Rinto.

Tahapan percepatan proses perencanaan RKPD Tahun 2025 terang Kepala Bappeda sudah mulai berjalan saat ini. Menurutnya, Bappeda telah menyurati DPRD Kabupaten Bengkalis untuk segera menginput pokir ke dalam SIPD yang nanti berakhir satu pekan sebelum Musrenbang kabupaten Bengkalis.

"Berikutnya kami sudah memulai Musrenbang Kecamatan pada tanggal 22 Januari lalu dan akan berakhir pada tanggal 6 Februari Tahun 2024. Selanjutnya setelah selesai Musrenbang Kecamatan pada tanggal 12 Februari nanti akan dilaksanakan Forum Konsultasi Publik Tahun 2025 yang akan dilaksanakan di Politeknik Negeri Bengkalis,"terangnya lagi.

Tahapan berikutnya setelah dilakukan Forum Konsultasi Publik, pada 16-24 Februari dilaksanakan Forum Perangkat Daerah dimasing-masing Perangkat Daerah. Seterusnya 26 Februari sampai 2 Maret Tahun 2024 Forum Lintas Perangkat Daerah.

"Baru kemudian pada tanggal 7 atau 8 Maret kita akan melaksanakan Musrenbang tingkat kabupaten Bengkalis. Jadi sebelum Ramadan semua tahapan kegiatan RKPD sudah dilaksanakan. Nanti dalam Ramadan kita tinggal melakukan finalisasi terhadap RKPD,"imbuh Kepala Bappeda.

Untuk diketahui, Tema RKPD Kabupaten Bengkalis Tahun 2024 adalah Memantapkan Kualitas Sumber Daya Manusia, Infrastruktur dan Perekonomian Masyarakat menuju Bengkalis Bermarwah, Maju dan Sejahtera.

Tema itu memiliki tiga prioritas utama, yakni memantapkan kualitas SDM, memantapkan kualitas infrastruktur dan yang ketiga memantapkan kualitas perekonomian masyarakat.


Baca Juga


Tulis Komentar