Gagasan Perguruan Tinggi Sangat Diharapkan untuk Mempercepat Pembangunan

Gagasan Perguruan Tinggi Sangat Diharapkan untuk Mempercepat Pembangunan Teks foto: FGD Bappeda dengan perguruan tinggi di Bengkalis

BENGKALIS -Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Bengkalis menggelar Forum Group Discussion (FGD) bersama 4 perguruan tinggi (PT), diantaranya Politeknik Negeri Bengkalis, Akademi Komunitas Negeri Bengkalis, STAIN dan STIE Syariah Bengkalis, Senin (16/1/2018).

FGD ini merupakan bentuk sinergisitas yang ingin dibangun guna menyukseskan jalannya roda pembangunan daerah, khusus mewujudkan pusat pendidikan di Pulau Bengkalis.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Bengkalis Jondi Indra Bustian melalui Kabid Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi, Rinto mengatakan, FGD digelar bersama perguruan tinggi berdasarkan alas pikir bahwa proses pembangunan daerah akan berjalan baik jika pemerintah melibatkan pihak lain dalam memberikan sumbangsih gagasan pembangunan.

"Pertama alas pikir kita melaksanakan kegiatan ini, kita berpikir pemerintah memang tidak bisa bekerja sendiri dalam proses pembangunan. Kita butuh pihak lain untuk berpartisipaai apakah itu gagasan atau lainnya dalam rangka mempercepat pembangunan daerah. Kami pikir perguruan tinggi memang penting untuk kita libatkan," ungkapnya.

Rinto menyebutkan, PT merupakan satu elemen penting dilibatkan dalam pembangunan daerah. Terlebih Pemkab Bengkalis memfokuskan Pulau Bengkalis sebagai pusat pendidikan.

"Pemikiran dari kawan-kawan perguruan tinggi memang sangat kita butuhkan. Banyak dapat gagasan-gagasan dari mereka kita dapat," terangnya.

Kemudian ada batasan dari Pemkab Bengkalis untuk menyentuh wilayah yang bukan urusannya di Perguruan Tinggi. Karena Perguruan Tinggi bukan kewenangan Pemkab melainkan kewenangan Pemerintah Pusat apalagi status negeri.

"Tapi karena ini menyangkut kemajuan daerah dan anak daerah, Pemkab wajib ikut memajukan pendidikan. Dari beberapa aspek, kita minta kepada perguruan tinggi wilayah mana yang kira-kira pemerintah bisa masuk membantu. Dan perguruan tinggi juga bisa membantu bersinergi dalam proses pembangunan," harap Rinto.

Ditambahkan Rinto, usulan dan gagasan didapat dari Perguruan Tinggi akan menjadi masukan untuk dibahas ketingkat selanjutnya.  "Mereka sebenarnya punya semua berbagai bentuk gagasan dan pandangan hanya saja tidak punya wadah, dan hari ini kita buat itu. Usulan dari mereka akan kita masukan di Forum Perangkat Daerah dan Musrenbang untuk Perumusan Rencana Kerja 2019," pungkas Rinto.***


Baca Juga


Tulis Komentar