BENGKALIS - Bappeda Kabupaten Bengkalis menggelar rapat teknis penyiapan proposal kerjasama dengan BKSDA Riau, bertempat di Lantai II Kantor Bappeda Bengkalis, Senin (18/4/2022). Rapat dibuka secara virtual oleh Kepala Bappeda Bengkalis, Rinto dan dilanjutkan dengan pembahasan bersama oleh peserta rapat yang dipimpin oleh Sekretaris Bappeda, M Firdaus.
Hadir dalam pertemuan tersebut perwakilan dari sejumlah Perangkat Daerah seperti Dinas PUPR, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Perkebunan, Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Peternakan, Dinas Kesehatan, Dinas Perikanan, Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga, Dinas Perhubungan dan Dinas Pendidikan.
Rinto mengatakan, dengan BKSDA Riau terkait dengan penyelesaian fasos (fasilitas sosial) dan fasum (fasilitas umum) di Dusun Bagan Benio yang masuk dalam SM GSK BB. Kemudian infrastruktur jalan lingkar Duri Barat yang masuk dalam SM Balai Raja. Kepada OPD terkait yang diundang agar membuat rencana kegiatan pembangunan di Dusun Bagan Benio untuk 5 tahun mendatang dengan anggaran yang dibutuhkan.
Usulan untuk fasis dan fasum baik yang sudah ada maupun yang direncanakan 5 tahun, dibuatkan satu proposal sebagai bahan untuk perjanjian kerjasama (MoU) antara Pemerintah Kabupaten Bengkalis dengan BKSDA. “Selama ini kita sulit untuk membangun di kawasan tersebut karena banyak prosedur atau izin-izin yang harus diurus. Namun, dengan adanya MoU ini maka kita bisa langsung membangun sesuai dengan kegiatan-kegiatan yang kita usulkan tersebut,” kata Rinto.
Sekretaris Bappeda Bengkalis, M Firdaus saat memimpin rapat meminta kepada masing-masing perangkat daerah (PD) yang hadir untuk menyampaikan kondisi eksisting fasos dan fasum yang ada di Dusun Bagan Benio. Dari data yang ada tersebut, maka diharapkan kepada masing-masing perangkat daerah menyusun rencana pembangunan untuk 5 tahun kedepan***
Baca Juga
BENGKALIS -Rapat Koordinasi bersama Gubernur Riau dan Bupati/Walikota se-Provinsi Riau, di Ruang Rapat Melati Kantor Gub
BENGKALIS- Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Selasa (15/4) menghadiri rapat bersama DPRD dan Badan Pembentukan Peraturan D
BENGKALIS- Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Bengkalis, Rabu (9/4) menggelar rapat Perubahan Renc
BENGKALIS- Di hari kedua kerja pasca cuti lebaran Syawal 14476 H, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) K